Game Seru 'Sakitnya di Mana' Mulai Rame di Android

Game Seru 'Sakitnya di Mana' Mulai Rame di Android
InfoTechnoTerbaru - Game terbaru buatan developer asal Yogyakarta, Amagine Interactive meluncur di Google Play. Game mobile terbaru ini tampil dengan judul ‘Sakitnya Dimana : Pak Dokter’ dan dapat diunduh secara gratis.

Setelah meluncurkan game berjudul Sakitnya Dimana : Disini, Amagine Interactive meluncurkan sequel bertema edukasi yang berjudul Sakitnya Dimana : Pak Dokter. Game ini menguji wawasan pengguna untuk mengetahui beberapa nama penyakit seperti alzheimer, Parkinson, asma dan lain-lain.

Amagine Interactive mengungkapkan semakin tingginya demam kegalauan dan sakit hati yang melanda masyarakat, menginspirasi Amagine Interactive untuk membuat game yang memberitahukan bahwa rasa sakit itu tidak hanya ada di hati, tapi juga di berbagai bagian tubuh yang lain.

Karena itulah Amagine Interactive merelease game Sakitnya Dimana. Game edukasi buatan developer asal Yogyakarta, @amagineGames ini membutuhkan device Android versi 2.3 ke atas. Game tersebut juga akan dirilis untuk versi iOS.

Pengguna bisa mengunduhnya secara gratis dengan ukuran file 11MB. “Kembali lagi dengan Sakitnya Dimana, sekarang dengan versi pak dokter. Di sini kamu bisa belajar berbagai macam nama penyakit beserta tempat sakitnya. Coba tebak nama-nama penyakit yang muncul di dalam game Sakitnya Dimana Versi Pak Dokter ini rasa sakitnya dimana,” tulis Amagine Interactive dalam deskripsi permainan buatan mereka di Play.google.com.

sumber: okezone

0 Response to "Game Seru 'Sakitnya di Mana' Mulai Rame di Android"

Posting Komentar